Wednesday, February 27, 2008

Be Without You!

Menulis mengenai sesuatu yg sudah terjadi mungkin merupakan hal yg bisa dikatakan cukup penting buatku. Mungkin krn itulah blog ini tercipta. Tercipta dikala aku tidak mau kehilangan semua kenangan itu... Meski aku mungkin sudah tidak bisa meraih semua kenangan yg sudah terlewatkan, at least ada sisa2 yg masih menempel dalam ingatan, ada sisa2 yg masih bisa dibaca dan tidak ada penyesalan krn tidak ingat akan apa yg telah terjadi :)
Be without all those things ya merupakan sesuatu yg memang begitu seharusnya.

Saat ini aku lagi dengerin lagu "Be Without You"-nya Mary J.Blige. Bisa dikatakan bahwa lagu ini salah satu lagu kenangan, hehehe. Setiap melihat video lagu ini atau mendengarnya, pasti deh diputer berulang2 more than 5 times :).

Pernah tidak, hanya dengan melihat sesuatu, semua hal2 dimasa lalu tiba2 bangkit dari alam tidurnya. ? . Semuanya seperti sinar matahari pagi yg bersinar cerah, menyilaukan mata, sinar2nya menghujam mata sehingga kita mau gak mau harus menutup mata dan berlari kebalik atap utk berlindung...
Mungkin kalau kita mengenakan kaca mata hitam, anti radiasi, kita tidak akan merasakan apa2 alias kebal alias gak ngeh akan silaunya sinar matahari itu.

Apapun yg sudah terlewatkan, itu merupakan bagian kehidupan kita yg menurutku tidak layak utk dilupakan ataupun dihapuskan. Biarkan saja menjadi salah satu aksesoris yg menambah keindahan dinding kehidupan kita. Apapun itu, tentunya memiliki keunikan serta kesan tersendiri :)

That's all for now.

No comments: